
Pemutakhiran Data Partai Politik secara Berkelanjutan
KPU Kobar melaksanakan rapat koordinasi bersama admin SIPOL partai politik, membahas pemutakhiran data parpol secara berkelanjutan sesuai PKPU Nomor 11 Tahun 2022. Dalam rapat ini juga disinggung dampak putusan MK terkait pemisahan Pemilu Nasional dan Daerah serta pentingnya kesiapan verifikasi data partai menjelang tahun politik.
Rapat dibuka oleh Ketua KPU Kobar Chairul Anwar, dihadiri juga oleh Komisioner dan Sekretariat Bawaslu, serta perwakilan PWI. Turut hadir 7 perwakilan dari partai politik :Gerindra, PDI Perjuangan, Golkar, NasDem, PKS, Demokrat, dan PPP.
Berbagai kendala teknis terkait akses SIPOL dibahas bersama, serta pentingnya komunikasi aktif antar parpol dan KPU untuk mendukung transparansi dan akurasi data politik lokal.